10 Januari 2024 In Berita

Penulis: Aulia Gusnita | Charlie Doma Putra | Deta Utama Kurniawan | Dwi Fitri Meirina Sari | Ernita Gusti | Fadhlil Wafi | Gema Teugoeh Putra | Melda Riani | Memi Surtika | Muhammad Zaki | Musrafil | Nofri Andeska Putra | Oktafril Febriansyah | Ridho Maulana | Rivana Izzati Syahra | Sadam Husein | Sucia Hafizah | Yandra Mulyadi | Yeni Maiasnita | Yesi Sumarni

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2024

Jumlah Halaman: 128 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Penyelenggaraan pemerintah negara yang baik atau yang dikenal dengan good governance salah satunya mengandung adanya aspek partisipasi dan transparansi. Konsep ini sejalan dengan upaya penjaminan Hak Azazi Manusia yang kemudian dituangkan salah satunya dalam konsep Keterbukaan Informasi Publik.
Pemerintah Republik Indonesia melalui penetapan Undang Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik dan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan publik telah memberikan pengaturan mengenai bagaimana pelayanan informasi maupun pelayanan secara keseluruhan diberikan oleh badan publik (termasuk instansi pemerintahan) kepada publiknya.
Book Chapter Pelayanan Informasi Dan Kehumasan Yang Dilakukan Instansi Pemerintah Dalam Sebuah Case Study Di Indonesia ini berusaha menyajikan konsep terkait Media dan Publikasi Humas, Hubungan Media Massa dan Pemerintah, Keterbukaan Informasi Publik, Pembangunan Manajemen Pelayanan Publik dan Sistem Pelayanan, Penilaian Keberhasilan Manajemen Pemerintah dan Kualitas Pelayanan Publik, serta Kepemerintahan Yang Baik dalam Pelayanan Publik yang dilakukan oleh Badan Publik khususnya instansi pemerintah.
Didalam Book Chapter ini juga dibahas contoh-contoh praktik pelayanan informasi dan kehumasan yang dilakukan oleh Instansi Pemerintah. Ada berbagai praktik yang sudah sejalan dengan konsep dan teori terkait pelayanan informasi dan kehumasan seperti pemanfaatan media sosial dan media massa dalam penyampaian informasi publik hingga penciptaan berbagai inovasi untuk peningkatan pelayanan informasi dan pelayanan publik secara keseluruhan.
Namun demikian masih terdapat beberapa praktik yang memerlukan perbaikan dan evaluasi seperti masih terdapatnya informasi publik yang belum dimuat oleh Badan Publik, hingga belum maksimalnya respon terhadap keluhan-keluhan yang disampaikan oleh masyarakat terhadap layanan instansi pemerintahan.
Upaya ini selain memerlukan komitmen dari Instansi Pemerintah selaku badan publik, juga membutuhkan peran serta dari masyrakat menggunakan haknya terus aktif menyampaikan saran dan masukan sehingga kedepannya diharapkan terjadi peningkatan kualitas pelayanan informasi dan pelayanan publik yang dilakukan oleh instansi pemerintahan.

10 Januari 2024 In Berita

Penulis: Prof. Dr. Bambang Istijono

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2024

Jumlah Halaman: 416 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku Manjuluak Artikel Ilmiah dan Wisata ini merupakan kumpulan dokumentasi foto selama penulis sebagai dosen Universitas Andalas melaksanakan seminar di dalam negeri dan luar negeri yang dibarengi dengan wisata pada kota tujuan.

Terasa umur sudah mendekati 72 tahun, disyukuri Alhamdulillah hirabbil alamin diberikan kesehatan Allah SWT bersama istri, anak, menantu dan cucu. Dan berusaha untuk terus sehat, karena sehat itu syarat bisa terus melaksanakan pengabdian dan beribadah.

29 Desember 2023 In Berita

Penulis: M. Fuad Nasar

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 193 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku Orang Minang Bernagari dan Bernegara merupakan refleksi singkat  seputar Minangkabau dalam bingkai keindonesiaan.
Buku ini sebagai sumbangsih penulis bagi ibu pertiwi, ranah Minang tercinta.
Dalam buku ini penulis juga menyajikan Bunga Rampai Kenangan Tokoh Minang yaitu Mohammad Natsir, Harun Zain, Azwar Anas, Lukman Harun, Mochtar Naim, Saafroedin Bahar, dan Fahmi Idris.
Salah satu pesan penting dalam buku ini  menegaskan bahwa orang Minang adalah suku bangsa yang setia menggenggam cita-cita bernegara Republik Indonesia. Orang Minang mengutamakan kepentingan nasional, bangsa dan negara tanpa mengabaikan tanggung jawab lokal. Begitulah keteladanan, inspirasi dan lesson learnt dari para pemikir-pejuang bangsa.

29 Desember 2023 In Berita

Penulis: Prof. Dr. Arni Amir, MS dan Kori Kornelia, M.Keb

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 60 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku ini membahas tentang hubungan motivasi dan beban kerja terhadap kinerja bidan dalam pelaksanaan E-Kohort KIA di puskesmas kecamatan koto tangah kota padang. Salah satu intervensi yang diterapkan dalam penguatan sistem kesehatan dan peningkatan kualitas pelayanan dalam menekan tingginya AKI adalah melalui pengembangan sistem informasi, salah satunya dengan pengembangan aplikasi E-Kohort. Keberhasilan dalam pelaksanan E-Kohort KIA salah satunya ditunjang oleh Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal untuk mencapai kinerja yang optimal. Pelayanan prima, bermutu tinggi dan terstandar menjadi hal yang dapat menunjukkan kinerja seorang bidan. Dalam pelaksanaan E-Kohort KIA ini sangat berhubungan dengan kinerja dan merupakan faktor kunci untuk mencapai tujuan dalam  meningkatkan pemantauan dan perawatan kesehatan ibu dan anak. Dengan kinerja yang baik, bidan bisa berperan terhadap pengumpulan data yang akurat, analisis yang tepat dan pengambilan  keputusan yang efektif untuk meningkatkan kualitas perawatan kesehatan ibu dan anak.