23 November 2023 In Berita

Penulis: Dr. Sosmiarti, SE, MSi, Cindy Yulia, SE

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 81 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Melalui perencanaan pembangunan ekonomi daerah, suatu daerah dilihat  secara  keseluruhan  sebagai  suatu  unit  ekonomi  (economic  entity) yang  di  dalamnya  terdapat  berbagai  unsur  yang  berinteraksi  satu  sama lain.  Bab  ini  akan  dimulai  dengan  uraian  mengapa intervensi  pemerintah diperlukan.  Bab  ini  terutama  akan  menjelaskan  pokok-pokok  perencana- an  pembangunan  daerah.  Dilanjutkan  dengan  wacana  relasi  antara  nega- ra,  pasar,  dan  masyarakat,  dan  identifikasi  sumber daya  yang  dibutuhkan dalam perencanaan daerah.

16 November 2023 In Berita

Penulis: Elva Ronaning Roem, Sarmiati, Winda Vanisya

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 188 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Persoalan penting dalam sosiologi komunikasi adalah substansi interaksi orang-orang dalam bermasyarakat, termasuk konten interaksi (komunikasi) yang dilakukan langsung atau yang dilakukan melalui media komunikasi, serta semua konsekuensi yang terjadi pada seluruh proses komunikasi tersebut. Dalam konteks itulah buku mengenai “Sosiologi Komunikasi” ini diharapkan dapat memberikan wacana baru dalam menjawab kebutuhan mengenai sosiologi komunikasi. Buku ini pun diharapkan sangat berguna dan membantu para komunikator organisasi ataupun calon komunikator pada khususnya, dan para pembaca pada umumnya dalam mendalami pengetahuanya tentang komunikasi. Buku ini berisikan kajian sosiologi komunikasi yang penyajiannya diawali dari pemahaman komunikasi sebagai objek kajian ilmu sosial; paradigma keilmuan teori komunikasi, konsep dasar sosiologi komunikasi, kelompok, struktur dan proses interaksi sosial, sosiologi media dan komunikasi massa, etika komunikasi lintas budaya, perubahan sosial, budaya massa, dan budaya populer, sosiologi dalam masyarakat cyber, efek media massa terhadap masalah sosial, dan masa depan sosiologi komunikasi. Selamat Membaca, Semoga biku ini bermanfaat.

15 November 2023 In Berita

Penulis: Ediset

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 164 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Pembelajaran yang diidentikkan dengan kata “mengajar” berasal dari kata dasar “ajar” yang berarti petunjuk yang diberikan kepada orang supaya diketahui (diturut) ditambah dengan awalan “pe” dan akhiran “an” menjadi “pembelajaran”, yang berarti proses, perbuatan, cara mengajar atau mengajarkan sehingga anak didik mau belajar.
Pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dengan pendidik serta sumber belajar pada suatu lingkungan belajar. Pembelajaran merupakan banuan yang diberikan pendidik agar dapat terjadi proses pemerolehan ilmu dan pengetahuan, penguasaan kemahiran dan tabiat, serta pembentukan sikap dan kepercayaan kepada peserta didik. Dengan kata lain, pembelajaran adalah proses untuk membantu peserta didik agar dapat belajar dengan baik.
Proses pembelajaran dialami sepanjang hayat seorang manusia serta dapat berlaku dimanapun dan kapanpun. Pembelajaran mempunyai pengertian yang mirip dengan pengajaran, walaupun mempunyai konotasi yang berbeda. Dalam konteks pendidikan, guru mengajar supaya peserta didik dapat belajar menguasai isi pelajaran sehingga mencapai sesuatu objektif yang ditentukan (aspek kognitif), juga dapat memengaruhi perubahan sikap (aspek afektif), serta keterampilan (aspek psikomotor) seseorang peserta didik. Pengajar memberi kesan hanya sebagai pekerjaan satu pihak, yaitu pekerjaan guru saja. Sedangkan pembelajaran juga menyiratkan adanya interaksi antara guru dengan peserta didik. Pembelajaran adalah suatu sistem yang bertujuan untuk membantu proses belajar siswa, yang berisi serangkaian peristiwa yang dirancang, disusun sedemikian rupa untuk mempengaruhi dan mendukung terjadinya proses belajar siswa yang bersifat internal.

14 November 2023 In Berita

Penulis: Dr. Sosmiarti, SE, MSi, Chintya Angelina, A.Md.Pi

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 153 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Perencanaan  pembangunan  sangat  penting  dalam  konteks pengembangan ekonomi, sosial, dan lingkungan di suatu wilayah, negara, atau organisasi. Keberhasilan perencanaan pembangunan dapat memiliki dampak  yang  signifikan  terhadap  masyarakat  dan  lingkungan. Perencanaan  pembangunan  dapat  mencakup  berbagai  aspek,  termasuk ekonomi, sosial, budaya, dan lingkungan, dan dapat melibatkan berbagai pihak,  seperti  pemerintah,  masyarakat,  dan  sektor  swasta.