18 Jun 2021 In Berita

Penulis: Mulyanti Roberto Muliantino

ISBN: 978-623-6234-10-5

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 80 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis:

Buku ini berujuan untuk menyajikan gambaran umum rehabilitasi jantung sebagai alat pencegahan sekunder penyakit kardiovaskular. Program rehabilitasi merupakan kegiatan integratif yang melibatkan tim profesional kesehatan untuk membantu memulihkan kondisi pasien pasca serangan jantung dan pasca menjalani tindakan atau pengobatan penyakit jantung.

Perawat memiliki peran yang signifikan dalam manajemen pasien yang menjalani rehabilitasi jantung, baik pada pengkajian riwayat kesehatan, pelaksanaan latihan fisik serta edukasi dan konseling dalam modifikasi gaya hidup.

Buku ini memberikan gambaran terkait konsep dasar dalam rehabilitasi jantung dan komponen-komponen inti dalam pelaksanaan program rehabilitasi jantung. Pada buku ini juga dipaparkan fase-fase rehabilitasi mulai fase inpatient dan outpatient (fase I, fase II dan fase III). Pemahaman akan konsep dasar rehabilitasi jantung dapat membantu tenaga kesehatan pada umumnya dan perawat secara khusus untuk terlibat dalam pelaksanaan program rehabilitasi jantung.

 

18 Jun 2021 In Berita

Penulis: Sri Setiawati

ISBN: 978-623-6234-08-2

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 107 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis:

Buku yang cukup krusial untuk dibahas pada zaman milenial sekarang karena pembahasan gender sepanjang masa tidak akan pernah habisnya dan tetap menjadi isu menarik terutama di kalangan pemerhati dan aktivis gender. Buku ini meski berpijak pada pendekatan antropologi gender namun sebagaimana kita ketahui kajian antropologi dengan pendekatan holistic-nya akan mampu memahami gender dalam berbagai perspektif. Tulisan ini memberikan pengayaan ruang yang sedikit “kosong” dalam karya antropologi khususnya seksualitas. Begitu banyak literature membahas seksualitas dalam pendekatan filsafat dan lainnya, namun buku ini mencoba mengisi ruang kosong itu. Bisa dianggap kehadiran buku ini memperkaya khasanah pemahaman seksualitas dalam dunia antropologi. Harapan buku ini bisa juga sebagai literature tambahan dalam antropologi gender bagi mahasiswa S1 dan S2 antropologi yang mengambil mata kuliah gender dan pembangunan. 

18 Mei 2021 In Berita

Penulis: Sovia Susianty, Siti Yuli Harni, Bunga Permata Wenny, Gusti Sumarsih

ISBN: 978-623-6234-03-7

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 115 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis:

Buku panduan ini disusun untuk memberikan pedoman kepada mahasiswa, pembimbing akademik dan pembimbing klinik tentang bagaimana pelaksanaan praktikum Keperawatan Gerontik yang bertujuan untuk mencapai kompetensi mahasiswa dalam melakukan asuhan keperawatan  gerontik secara komprehensif.

Buku ini juga berisikan informasi umum mata ajar, kompetensi umum dan khusus, serta materi-materi yang berkaitan dengan proses pengkajian pada lansia sampai dengan ragam jenis intervensi non farmakologis maupun terapi komplemeter untuk mengatasi masalah keperawatan yang lazim terjadi pada lansia. Disamping itu, buku ini juga berisikan lampiran-lampiran sebagai kelengkapan untuk mencapai kompetensi yang diharapkan.

Buku ini tidak terlepas dari partisipasi berbagai pihak dan ucapan terima kasih disampaikan untuk semua pihak yang telah berkontribusi sehingga buku ini tercipta. Saran dan kritikan sangat diperlukan demi kesempurnaan buku panduan ini.

23 April 2021 In Berita

Penulis: Lucky Zamzami

ISBN: 978-623-6234-02-0

Bahasa: Inggris

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 197 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis:

Indonesia as the largest archipelagic state has a wealth of marine ecosystem and biodiversity. Besides its ecological function, the potential marine resource is an important factor in improving the indigenous economy in the fishing communities, and even it could be used as a source of the future welfare of people. The Indonesian government has committed to establish marine conservation areas, each of which has an important role in supporting local sustainable fishery management and human resources having the local wisdom. To study such issues and their concerns demonstrates that some activities for the marine resource conservation management are major parts of the fishermen's strategy for the poverty reduction at the coastal communities.  At the village of South Tiku as research location, the various forms of activities concerning marine and coastal resource conservation are carried out by local fishermen, whose behaviours are always based on the value and culture of their local wisdom. This book would predict the further necessity of future marine resource conservation along the Tiku coast, which could improve the balance between marine resource conservation goals and poverty Alleviation outcomes.