26 Jun 2023 In Berita

Penulis: dr. Muhammad Syauqie, SpM(K), Dr. dr. Hendriati, SpM(K)

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 142 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku ini diharapkan dapat menjadi acuan dan pegangan bagi para peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Ilmu Penyakit Mata, para dokter umum, dan para mahasiswa kedokteran yang ingin mendalami hal-hal yang berkaitan dengan kelopak mata dan permukaan okular.

15 Jun 2023 In Berita

Penulis: dr. Fadrian, Sp.PD-KPTI

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 109 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Resistensi antibiotik atau antimicrobial resistance (AMR) telah menjadi salah satu ancaman masalah kesehatan diseluruh dunia. Data terbaru secara global memperkirakan AMR menjadi penyebab langsung terhadap 1,27 juta kematian dan berperan dalam 4,95 juta kematian di tahun 2019. Muncul dan berkembangnya mikroba yang resisten terhadap antibiotik atau disebut juga sebagai Multidrug Resistant Organisms (MDROs) berhubungan dengan penggunaan antibiotik yang tidak rasional.
    WHO mengklasifikasikan MDROs berdasarkan tingkat patogenisitasnya, yaitu prioritas kritis (Acinetobacter Baumannii resisten Carbapenem, Pseudomonas Aeruginosa resisten Carbapenem, Enterobacteriaceae resisten Carbapenem, dan Enterobacteriaceae penghasil ESBL), prioritas tinggi (Enterococcus faecium resisten Vankomisin, Staphylococcus Aureus resisten Methicillin), dan beberapa mikroba lainnya yang tergolong kedalam prioritas sedang.
    Infeksi akibat MDROs akan meningkatkan morbiditas, lama rawatan di rumah sakit, mortalitas, dan pembiayaan saat pasien dirawat di RS. Data Surveillance for Indonesia Networks on Antimicrobial Resistance (SINAR) tahun 2021 menyatakan bahwa insiden infeksi akibat MDROs bervariasi antara 30-70% pada berbagai RS di Indonesia.
    Bagaimana resistensi antibiotik bisa terjadi?, Kenapa bisa muncul MDROs?, Apa-apa saja faktor risiko untuk terjadinya infeksi akibat MDROs?, dan bagaimana penatalaksanaan untuk menanggulangi MDROs ini?, semuanya dapat kita baca dan pahami dari buku ini.

09 Jun 2023 In Berita

Penulis: dr. Noverika Windasari, Sp.F.M

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 80 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku ini sangat bermanfaat bagi dokter ditengah maraknya permasalahan terkait dengan bagaimana menuliskan sebab kematian dalam surat keterangan kematian. Diagnosis kematian seseorang kadang – kadang sulit dilakukan oleh dokter terutama dokter yang berada di layanan primer karena keterbatasan alat yang dimiliki.

18 April 2023 In Berita

Penulis: Syafrawati, Intan Rahma Sari, Muthia Khairunnisa

ISBN: 

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2023

Jumlah Halaman: 112 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Buku ini berisi materi dengan topik seputar pengenalan penyakit hipertensi meliputi epidemiologi, pathogenesis, faktor risiko, gejala, serta upaya pencegahan dan penanganan penyakit hipertensi, keperawatan serta dukungan keluarga berkaiatan penyakit hipertensi.