Mengenal Rehabilitasi Jantung

Penulis: Mulyanti Roberto Muliantino

ISBN: 978-623-6234-10-5

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 80 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis:

Buku ini berujuan untuk menyajikan gambaran umum rehabilitasi jantung sebagai alat pencegahan sekunder penyakit kardiovaskular. Program rehabilitasi merupakan kegiatan integratif yang melibatkan tim profesional kesehatan untuk membantu memulihkan kondisi pasien pasca serangan jantung dan pasca menjalani tindakan atau pengobatan penyakit jantung.

Perawat memiliki peran yang signifikan dalam manajemen pasien yang menjalani rehabilitasi jantung, baik pada pengkajian riwayat kesehatan, pelaksanaan latihan fisik serta edukasi dan konseling dalam modifikasi gaya hidup.

Buku ini memberikan gambaran terkait konsep dasar dalam rehabilitasi jantung dan komponen-komponen inti dalam pelaksanaan program rehabilitasi jantung. Pada buku ini juga dipaparkan fase-fase rehabilitasi mulai fase inpatient dan outpatient (fase I, fase II dan fase III). Pemahaman akan konsep dasar rehabilitasi jantung dapat membantu tenaga kesehatan pada umumnya dan perawat secara khusus untuk terlibat dalam pelaksanaan program rehabilitasi jantung.

 

Read 2580 times Last modified on Jumat, 18 Jun 2021 11:07