Kardiovaskuler Fetus dan Monitoring

Penulis: Yusrawati, Muhammad Iqbal, Reyhan Julio Azwan

ISBN: 978-623-6234-60-0

Bahasa: Indonesia

Cetakan: Pertama, 2021

Jumlah Halaman: 65 halaman

Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm

 

Sinopsis :

Sistem kardiovaskuler fetus perlu dipahami dengan baik sebagai dasar untuk dapat memahami sirkulasi pada bayi baru lahir. Pada bayi baru lahir terjadi penghentian mendadak aliran darah dari plasenta dan dimulainya pernapasan melalui paru. Perubahan sirkulasi darah janin yang awalnya pararel berubah menjadi sirkulasi darah seri pada saat lahir. Serangkaian kejadian itu adalah 1) Penurunan tahanan vaskuler pulmoner dan peningkatan aliran darah pulmoner, 2) Peningkatan tahanan vaskuler sistemik, 3) Penutupan duktus arteriosus, 4) Penutupan foramen ovale, penutupan duktus venosus.
Evaluasi antenatal adalah untuk mengidentifikasi janin yang berisiko cedera dan kematian intrauterin, sehingga intervensi dan persalinan tepat waktu dapat mencegah perburukan dan lahir mati. Tes antenatal yang ideal adalah tes yang dapat menurunkan kematian janin tanpa tingginya kelahiran janin sehat prematur, yang akan berdampak kepada morbiditas dan mortalitas.
Penting bagi dokter memahami kardiovaskuler fetus, test yang digunakan untuk menilai kesejahteraan janin serta memahami keterbatasan dan manfaat tes antenatal kesejahteraan janin.
Penulisan buku ini didesain untuk konsumsi mahasiswa kedokteran dan dokter yang akan terjun mengabdi ditengah kehidupan masyarakat. Buku ini diharapkan dapat menjadi peganggan bagi para calon dokter ataupun dokter dalam memberikan tatalaksana antenatal untuk menjamin deteksi kesejahteraan janin. Akhir kata kami berharap, buku ini dapat menjadi sebagai bahan rujukan dalam memahami fisiologi kardiovaskuler fetus dan upaya deteksi dini kearah gangguan pertumbuhan.

Read 3156 times