Penulis : Zulfarman Rajo Bujang, Mardisyaf Ramli, Andris Sjahroeddin, Azwardi Karani, Salimar Salim
ISBN:
Bahasa: Indonesia
Cetakan: Pertama, 2025
Jumlah Halaman: 336 halaman
Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm
Sinopsis :
Dalam buku Sejarah Berdiri dan Tumbuhnya Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Anda akan diajak menyelami perjalanan panjang dan penuh tantangan dari sebuah fakultas yang kini menjadi salah satu pusat pendidikan kedokteran di Indonesia. Berdiri di tengah pergolakan politik dan sosial pada masa itu, Fakultas Kedokteran Universitas Andalas menghadapi berbagai rintangan— dari minimnya sumber daya hingga kondisi yang tidak stabil. Namun, berkat kegigihan dan visi para pendiri, fakultas ini berhasil bangkit dan berkembang menjadi tempat pendidikan dokter di Sumatra Barat.